Pansus Fokus Penyelenggaraan Pendidikan Bernilai Karakter dan Budaya

DPRD DKI Jakarta berkomitmen menghadirkan aturan di bidang pendidikan yang tidak hanya berfokus pada aspek akademik. Namun fokus juga pada menanamkan nilai karakter dan budaya.
Harapannya, generasi muda Jakarta tumbuh menjadi pribadi yang cerdas, berintegritas, serta memiliki kepedulian terhadap lingkungan sosial dan budaya.
Pendidikan berbasis karakter dan budaya dipandang penting sebagai fondasi membangun masyarakat yang berakhlak mulia, menghargai keberagaman, serta mampu menjaga identitas lokal di tengah arus globalisasi.
Karena itu, DPRD DKI Jakarta mendorong agar setiap aturan yang disusun dapat mengintegrasikan pendidikan formal dengan penguatan nilai-nilai moral, etika, dan tradisi.
Dengan begitu, dunia pendidikan di Jakarta menghasilkan lulusan yang unggul secara akademis. Termasuk mewujudkan generasi berkarakter kuat dan mampu membawa Jakarta menuju masa depan yang lebih berbudaya dan berdaya saing.
Ketua Pansus Penyelenggaraan Pendidikan DPRD DKI Jakarta M. Subki menegaskan, Rancangan Perda tentang Penyelenggaraan Pendidikan mengarah pada generasi muda yang berkualitas.
Ekosistem pendidikan yang tidak hanya fokus pada akademik, tetapi juga pembangunan karakter, akhlak, serta nilai kebangsaan bagi peserta didik.
“Ini bicara tentang mutu Pendidikan. Kita ingin pendidikan melahirkan anak-anak kita yang berkarakter,” ujar Subki di Gedung DPRD DKI Jakarta, beberapa waktu lalu.
Menurut Subki, sangat penting menjaga nilai budaya dan karakter bangsa dalam dunia pendidikan. Sehingga mendorong materi tentang kebudayaan dapat diintegrasikan dalam kegiatan sekolah. Khususnya melalui jalur kegiatan tambahan (ekstrakulikuler) di tingkat SD, SMP, SMA. (yla/df)
Produk DPRD
Berita Terbaru
